Ini Dia 5 Manfaat Tersembunyi Deterjen
WarungHijau.com – Sobat Warung Hijau tentu sudah tahu bahwa sabun deterjen digunakan untuk mencuci pakaian. Namun tahukah fungsi lain dari sabun deterjen selain untuk mencuci pakaian ? Jika belum, berikut ini kami sajikan manfaat sabun deterjen yang jarang orang ketahui.
Baca juga : 4 Manfaat Bersiwak untuk Kesehatan Gigi dan Mulut
1. Pembersih serbaguna
Deterjen tidak hanya dapat digunakan untuk mencuci ppakaian tetapi juga dapat digunakan untuk mencuci dinding maupun kloset. Campurkan sepertiga cangkir pemutih, sekitar 250 ml air, dan satu sendok teh deterjen bubuk. Cairan pembersih ini dapat dengan mudah membersihkan dinding dan permukaan kamar mandi, serta bagian lainnya di rumah.
2. Menghilangkan noda pada jok sofa
Sifat anti noda pada deterjen yang membantu membersihkan pakaian, juga bekerja pada kain pelapis dan karpet. Oleskan deterjen bubuk ke noda, lalu gosok perlahan dengan kain lembab untuk membersihkan noda. Tunggu selama lima menit, lalu bersihkan kelebihannya dan ulangi hingga noda hilang.
3. Mengepel lantai
Enzim pembersih dalam deterjen bekerja sangat baik untuk menghilangkan kotoran dari lantai. Isi ember pel dengan air panas, lalu tambahkan satu sendok teh deterjen. Pastikan memeras air sebanyak mungkin dari kain pel saat Anda mengepel. Jika terlalu basah, maka akan meninggalkan goresan.
Baca juga : 4 Manfaat Ekstrak Daun Sirih dalam Pasta Gigi
4. Mengatasi saluran air mampet
Jika saluran air pada tempat mencuci piring di dapur mampet, jangan buru-buru memanggil tukang atau teknisi. Sebab, Anda bisa mengatasinya dengan deterjen. Caranya, tuang seperempat cangkir deterjen cair ke saluran air, kemudian tuang air mendidih secara perlahan. Air panas dan deterjen yang licin bekerja sama melancarkan saluran air yang mampet.
5. Membersihkan rak oven
Untuk membersihkan rak oven yang berminyak, letakkan rak di dalam ember besar, lalu isi dengan air panas sampai rak terendam. Tambahkan tiga perempat cangkir deterjen dan diamkan semalaman. Kemudian, gosok minyak dan kotoran dengan spons atau sikat berbulu lembut.
Nah itu tadi amnfaat lain dari sabun deterjen yang dapat sobat sekalian terapkan. Semoga artikel ini bermanfaat dan ikuti terus informasi terupdate dari kami.
Baca juga : 6 Komposisi Bahan Terbanyak dalam Shampoo
Leave your comment
Note: HTML is not translated!