8 Manfaat Mengkonsumsi Buah Naga Untuk Tubuh
warunghijau.com - Manfaat buah naga begitu beragam, sehingga kamu dan keluarga dapat mengonsumsinya untuk pelengkap nutrisi sehari-hari, buah naga atau pitaya adalah buah tropis rendah kalori dan terkenal karena kulitnya yang berwarna merah cerah.
Buah naga memiliki dua jenis untuk daging buahnya, ada yang berwarna merah dan putih dan meskipun begitu, keduanya sama-sama memiliki nutrisi yang baik untuk kesehatan tubuh.
Dan tidak ada salahnya simak ulasan mengenai manfaat buah naga bagi kesehatan tubuh.
Baca juga: 7 Manfaat Tempe yang Baik Untuk Tubuh
Ada berbagai manfaat buah naga bagi kesehatan tubuh yang perlu kamu ketahui, seperti:
1. Mencegah penyakit kronis
Radikal bebas adalah molekul tidak stabil yang menyebabkan kerusakan sel, yang dapat menyebabkan peradangan dan penyakit dan salah satu cara untuk mengatasi hal ini adalah dengan mengonsumsi makanan kaya antioksidan seperti buah naga, antioksidan bekerja dengan menetralkan radikal bebas, sehingga mencegah kerusakan sel dan peradangan.
2. Meningkatkan kesehatan usus
Buah ini berpotensi meningkatkan keseimbangan bakteri baik di usus yang prebiotik adalah jenis serat khusus yang mendorong pertumbuhan bakteri sehat (probiotik) di usus.
Seperti semua serat, usus tidak dapat memecahnya, namun bakteri di usus bisa mencernanya dan mereka menggunakan serat sebagai bahan bakar untuk pertumbuhan yang secara khusus, buah naga mendorong pertumbuhan dua keluarga bakteri sehat, yaitu bakteri asam laktat dan bifidobacteria.
Mengonsumsi prebiotik secara teratur dapat mengurangi risiko infeksi pada saluran pencernaan dan diare, ini karena prebiotik mendorong pertumbuhan bakteri baik, yang dapat mengalahkan bakteri jahat.
3. Mengatasi sembelit
Manfaat buah naga lainnya untuk mengatasi sembelit, kandungan serat dalam buah naga membantumu untuk mengatasi sembelit atau konstipasi yang dialami, jadi pastikan kamu mengonsumsi buah naga sebagai camilan sehat sehari-hari.
4. Meningkatkan fungsi otak
Mengonsumsi buah naga secara rutin mampu menjaga kesehatan otak menjadi lebih optimal dan dengan begitu, kamu akan terhindar dari berbagai gangguan kesehatan pada otak yang memicu penurunan kemampuan berpikir atau mengingat.
Kandungan buah naga pun bisa meningkatkan fungsi otak sehingga kamu akan lebih mudah untuk fokus atau berkonsentrasi.
Baca juga: 7 Manfaat Mengkonsumsi Cataloupe Melon
5. Meningkatkan sistem imun tubuh
Meningkatkan sistem imun tubuh menjadi salah satu manfaat buah naga untuk Kesehatan, kemampuan tubuh untuk melawan infeksi ditentukan oleh beberapa faktor yang berbeda, termasuk kualitas pola makan sehari-hari.
Vitamin C dan karotenoid dalam buah naga dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh, dan mencegah infeksi dengan melindungi sel darah putih dari kerusakan.
Sel darah putih dalam sistem kekebalan tubuh dapat menyerang dan menghancurkan zat berbahaya, namun mereka sangat sensitif terhadap kerusakan oleh radikal bebas.
Sebagai antioksidan kuat, vitamin C dan karotenoid dapat menetralkan radikal bebas dan mempertahankan sel darah putih dari bahaya, jadi sistem kekebalan tubuh pun lebih kuat.
6. Meningkatkan kesehatan organ reproduksi
Manfaat buah naga lainnya berkaitan dengan organ reproduksi, khususnya bagi para Wanita dan asupan buah naga bisa menurunkan risiko penyakit endometriosis.
Selain mengonsumsi buah naga, kamu bisa mencegah penyakit ini dengan rutin berolahraga dan mengelola berat badan agar terhindar dari obesitas.
7. Mencegah tanda penuaan dini
Buah naga memiliki kandungan antioksidan yang baik untuk kesehatan kulit yang mana antioksidan dapat mencegah enzim yang menghambat komponen kulit, seperti kolagen dan asam hialuronat.
Selain itu, kandungan vitamin C dalam buah naga juga dapat mencegah munculnya tanda-tanda penuaan dini pada kulit dan dengan begitu, kulit akan terlihat lebih segar dan cerah.
8. Mencegah penyakit kanker
Jika kamu memiliki riwayat keluarga dengan penyakit kanker usus besar atau prostat, sebaiknya lakukan pencegahan dengan memperbanyak asupan buah dan sayur, seperti buah naga.
Berbagai nutrisi di dalam buah naga mampu menjaga kesehatan sel-sel tubuh agar tidak mengalami perubahan sel menjadi abnormal.
Meski begitu, masih membutuhkan penelitian lebih lanjut terkait manfaat buah naga dengan penyakit kanker.
Baca juga: 10 Buah Untuk Orang yang Memiliki Penyakit Jantung
Leave your comment
Note: HTML is not translated!